LEBAK – Bhabinkamtibmas Polsek Cijaku Polres Lebak untuk Desa Cibeureum Bripka Sutardi, S.H melaksanakan sambang kepada ibu-ibu yang sedang melaksanakan kegiatan posyandu balita yang di adakan oleh Tim Puskesmas Cijaku di Pos Kampung Cipeundeuy Desa Cibeureum, Kecamatan Cijaku, Kabupaten Lebak. Kamis (19/09/2024)
Dalam kegiatan dimaksud Bhabinkamtibmas menyampaikan himbauan kepada ibu ibu yang hadir agar memantau pertumbuhan anaknya supaya perkembangannya dapat diketahui. Diantaranya memberikan makanan yang bergizi, vitamin sehingga anaknya tumbuh dengan sehat. Bhabinkamtibmas juga menitipkan pesan Kamtibmas agar selalu waspada terhadap orang asing yg masuk. Apabila ada gangguan Kamtibmas agar segera hubungi Bhabinkamtibmas.
Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Suyono, S.I.K melalui Kapolsek Cijaku AKP RD. Iwan Kriswana mengatakan bahwa tujuan kegiatan ini adalah merupakan bagian dari petugas kepolisian hadir di tengah masyarakat dan membentuk sinergi antara Polri dengan perangkat Posyandu serta mengajak ibu-ibu untuk tetap menjaga kesehatan balitanya dengan pengecekan berkala melalui Posyandu yang diadakan oleh kader posyandu. Ungkapnya.