LEBAK- Guna Jalin Silaturahmi dan Sinergitas serta ciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif, Bhabinkamtibmas Polsek Panggarangan Polres Lebak, BRIPKA Sigit Dwi Purnomo dan Briptu Heriawan (Bhabinkamtibmas) melaksanakan kegiatan Patroli Kamtibmas, sambangi warga di Wisata Pantai Kalapa Warna, Desa Panyaungan, Kecamatan Cihara, Kabupaten Lebak, Banten. Sabtu (21/09/2024). Jam 10:15 Wib
Pada pelaksanaan kegiatan patroli Kamtibmas yang dilaksanakan oleh Bripka Sigit Dwi Purnomo dan Briptu Heriawan, disambut baik oleh warga masyarakat yaitu Sdr. Kohar (Pengelola wisata) dan Sdr Wahyu (Balawista).
Dikegiatan tersebut juga hadir Sertu Deden anggota Koramil Panggarangan. yang kebetulan sedang giat patroli.
Kapolres Lebak AKBP Suyono.S.I.K, melalui Kapolsek Panggarangan IPTU ACEP KOMARUDIN mengatakan.
“Tentunya kegiatan seperti ini rutin dilaksanakan, untuk mempererat silaturahmi dan sinergitas serta kedekatan antara pengelola wisata Kalapa Warna atau warga yang sedang wisata dengan Polri dan TNI.” Ucapnya
“Selain itu Bhabinkamtibmas juga berikan arahan dan himbauan kepada warganya, untuk saling tukar informasi terkait keluhan dan masalah sosial serta kamtibmas khususnya di wisata pantai kalapa warna yang berada diwilayah hukum Polsek Panggarangan.” Ujar Kapolsek Panggarangan IPTU ACEP KOMARUDIN.