LEBAK – Dalam rangka mendukung Program Asta Cita Presiden RI, Polsek Cijaku Polres Lebak melaksanakan kegiatan Program Ketahanan Pangan dengan mengunjungi Warga masyarakat yang telah memanfaatkan pekarangan rumahnya untuk ditanami berbagai macam sayuran. Rabu, (11/12/2024).
Dalam kunjungan ini, Kapolsek Cijaku AKP Rd. Iwan Kriswana yang di wakili oleh Kanit Provost Aipda Anuar, berkesempatan meninjau warga masyarakat di Desa Cijaku yang telah memanfaatkan pekarangan rumahnya untuk ditanami berbagai jenis tanaman yang dapat menunjang ketahanan pangan sebagai mana atensi dari Kapolres Lebak AKBP Suyono, S.I.K.,.
maksud kedatangan tersebut adalah berkoordiansi dengan petani yang rencananya akan kerja sama dalam memanfaatkan hasil panen tersebut dalam rangka mendukung Ketahanan Pangan diwilayah Kecamatan Cijaku.