LEBAK – Personil Polsek Cijaku Aipda Budi Herawan laksanakan giat Door To Door System (DDS) kepada warga masyarakat yang ada di wilayah kecamatan cijaku sebagai upaya pendekatan diri dalam menciptakan kemitraan yang baik antar polisi dan masyarakat. Jum’at, (13/12/2024).
Dalam upaya Harkamtibmas di Wilayah Hukum Polres Lebak Polda Banten, Kapolres Lebak AKBP Suyono, S.I.K, melalui Kapolsek Cijaku AKP Rd. Iwan K. Menghimbau agar para Petugas Kepolisian Sektor Cijaku dapat menjalin kemitraan yang baik dengan warga masyarakat yang ada di desa maupun di perkampungan sehingga nantinya dapat terbentuk citra petugas yang humanis dan dekat dengan warga masyarakat.
Pada kesempatan tersebut nampak Aipda Budi Selaku KaSPKT Polsek Cijaku tengah bersilaturahmi dengan warga masyarakat yang berada di Desa Cijaku Kecamatan Cijaku Kabupaten Lebak Provinsi Banten.
Dalam kesempatan tersebut Aipda Budi Berpesan agar warga masyarakat selalu waspada terhadap segala gangguan dan kerawanan kamtibmas yang mungkin saja terjadi di tengah-tengah masyarakat dan bila terjadi sesuatu hal yang tidak diinginkan maka masyarakat dapat menghubungi petugas Bhabinkamtibmas yang ada di desa dengan segera.