Cegah Lakalantas, Anggota Polsek Cileles Polres Lebak Laksanakan Pengaturan Lalu Lintas Pagi

banner 728x40

Lebak, – Untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas dan keselamatan para pelajar serta masyarakat, personel Polsek Cileles Polres Lebak melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas pagi di depan Sekolah – sekolah yang berada di Kecamatan Cileles, Kabupaten Lebak. Rabu (12/02/2025)

Kegiatan yang berlangsung setiap pagi ini bertujuan untuk mencegah kemacetan dan memastikan para siswa yang datang ke sekolah dapat melintas dengan aman. Lokasi depan SDN Cikareo sering menjadi titik keramaian, terutama pada jam masuk sekolah, sehingga diperlukan kehadiran petugas untuk mengatur arus lalu lintas.

 

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Herfio Zaki, S.I.K., M.H melalui Kapolsek Cileles AKP Dadan Jumhana menyampaikan, “Kegiatan pengaturan lalu lintas pagi ini merupakan bentuk pelayanan Polsek Cileles kepada masyarakat, khususnya di sekitar sekolah. Kami berharap, kehadiran anggota kami dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada para pelajar dan pengguna jalan.”

 

Selain pengaturan lalu lintas, petugas juga mengimbau kepada para pengendara untuk selalu mematuhi aturan lalu lintas, mengutamakan keselamatan, dan menjaga ketertiban saat melintas di area sekolah.

Kegiatan ini mendapat apresiasi dari masyarakat, khususnya para orang tua siswa yang merasa terbantu dengan kehadiran anggota kepolisian di lokasi. Mereka berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan secara rutin demi keamanan bersama.

banner 728x90
READ  Anggota Polsek Muncang Polres Lebak Dibulan Ramadhan Sambangi Warga Desa Muncang

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *